Anda Penggemar Berat Masker Wajah Korea ? Perhatikan Hal Ini Saat Menggunakannya


Anda Penggemar Berat Masker Wajah Korea ? Perhatikan Hal Ini Saat Menggunakannya – Melakukan perawatan kulit wajah memang menjadi salah satu rutinitas yang menyenangkan bagi sebagian terutama bagi kaum wanita. Hampir setiap negara di seluruh belahan dunia memiliki produk perawatan kulit wajah andalan yang digunakan untuk meningkatkan kesehatan kulit wajah.
Salah satu produk kencantikan yang mulai banyak dilirik kaum wanita di berbagai negara adalah sheet mask. Sheet mask sendiri merupakan salah satu produk perawatan kecantikan asal negara ginseng Korea Selatan yang sedang naik daun di seluruh pelosok dunia.
Tren perawatan kulit wajah ala Korea Selatan saat ini memang sedang banyak digunakan. Hal ini tidak lain warga Korea Selatan yang dikenal memiliki kulit yang putih bersinar. Sheet mask merupakan masker wajah Korea yang mulai mendunia karena dipercaya menjadi salah satu produk yang membantu membuat wajah menjadi glowing.


Berbagai brand skincare lokal Indonesia juga mulai membuat produk yang serupa dengan sheet mask karena melihat antusias masyarakat terhadap produk kecantikan yang satu ini. Selain hasilnya yang memuaskan, cara penggunaan masker wajah ini juga cukup mudah.
Namun serupa dengan produk kecantikan lainnya, sheet mask hanya bisa memberikan hasil yang maksimal jika Anda tidak melanggar aturan selama penggunaan produk. Ada beberapa hal yang wajib Anda perhatikan dan Anda hindari selama menggunakan sheet mask. Apa saja hal tersebut ? berikut ulasannya.

Perhatikan Kandungan Produk

Sama seperti masker wajah lainnya, masker wajah korea juga dibuat dengan berbagai kandungan yang menyehatkan bagi kulit. Namun Anda tetap harus memperhatikan kandungan dari sheet mask yang akan digunakan untuk mengantisipasi ketidakcocokan produk dengan kulit Anda.
Kandungan dalam sheet mask yang harus Anda waspadai diantaranya putih telur (bagi kulit yang rentan berjerawat), Charcoal (bagi pemilik kulit kering), minyak kelapa (bagi pemilik kulit berminyak dan acne prone), PEG atau etilena oksida, dan shea butter. Jika Anda menggunakan sheet mask dengan kandungan yang tidak cocok untuk kulit Anda, bukannya kecantikan namun masalah wajahlah yang akan Anda terima.

Cara Penggunaan yang Salah

Selama menggunakan masker wajah Korea, Anda harus memperhatikan cara penggunaan yang disarankan. Jika Anda melakukan cara penggunaan yang salah, hal ini akan membuat proses perawatan wajah Anda sia-sia. Kesalahan penggunaan sheet mask yang sering dilakukan oleh masyarakat diantaranya :

1. Tidak Membersihkan Wajah Terlebih Dahulu
Kesalahan ini merupakan kesalahan yang paling sering digunakan oleh para pemula. Banyak yang beranggapan bahwa masker wajah berfungsi untuk membersihkan dan menutrisi wajah sehingga tidak menjadi masalah jika masker digunakan pada wajah yang kotor. Namun anggapan ini ternyata salah besar.
Jika Anda menggunakan masker wajah Korea sebelum membersihkan wajah, maka sisa kotoran pada wajah akan menghalangi kulit untuk menyerap kandungan baik dari masker tersebut. Kandungan masker akan berusaha untuk masuk ke dalam kulit dan menyebabkan sisa kotoran wajah mengendap hingga akhirnya menyebabkan jerawat. Bahaya kan ?

2. Tidak Menggunakan Apapun Sebelum Masker
Tidak menggunakan apapun setelah membersihkan wajah dan sebelum menggunakan masker sebenarnya bukanlah suatu hal yang benar-benar salah. Hanya saja hal ini membuat kandungan sheet mask kurang maksimal dalam bekerja.
Jika Anda ingin mendapatkan manfaat sheet mask dengan maksimal,Anda harus menggunakan toner, essence, dan serum setelah Anda membersihkan wajah. Setelah itu baru Anda bisa menggunakan sheet mask. Dengan cara ini, kandungan dalam sheet mask akan bekerja lebih maksimal dalam kulit Anda.

3. Tidak Rapi Saat Menggunakan Masker
Kesalahan penggunaan masker wajah korea selanjutnya terjadi saat Anda memasangkan sheet mask di wajah Anda. Penggunaan sheet mask yang paling benar adalah dipasangkan dari bawah dagu lalu beranjak hingga ke kening.
Dengan cara ini maka sheet mask bisa membantu Anda untuk memperlancar sirkulasi darah di wajah dan mencegah keriput wajah. Namun kebanyakan orang menggunakan sheet mask dengan cara terbalik yaitu dari atas ke bawah. Hal ini justru bisa membuat kekencangan kulit Anda terancam lho.

4. Menggunakan Sheet mask Selama Tidur
Kesalahan yang sering terjadi saat menggunakan sheet mask adalah waktu penggunaan yang terlalu lama. Banyak yang beranggapan bahwa sheet mask bisa digunakan untuk tidur. Namun sebenarnya sheet mask sama dengan masker wajah Korea lainnya yaitu memiliki waktu penggunaan yang terbatas.
Anda hanya boleh menggunakan masker maksimal 20 menit untuk mendapatkan manfaat yang maksimal. Jangan sampai Anda menggunakan sheet mask terlalu lama, karena hal ini justru akan membuat kulit wajah Anda tidak nyaman.
Itulah beberapa hal yang harus diperhatikan selama menggunakan sheet mask. Meski memiliki manfaat yang baik bagi kulit, namun Anda tidak boleh menggunakannya secara berlebihan. Anda harus tetap mengikuti aturan penggunaan yang benar agar manfaat dari sheet mask bisa lebih maksimal.
Menggunakan masker wajah Korea dengan benar akan membuat kulit Anda lebih lembab dan sehat. Semakin baik kondisi kulit wajah Anda, maka penampilan Anda akan terlihat lebih cantik. Kecantikan kulit berawal dari perawatan yang baik.

Salam,



 

Tidak ada komentar untuk "Anda Penggemar Berat Masker Wajah Korea ? Perhatikan Hal Ini Saat Menggunakannya"